Nugget Nila Sayuran
Bahan Yang Dibutuhkan
- 2 ekor ikan nila @ 400 gram, fillet
- 1 sdm mentega
- 500 gram tepung panir
- 2 butir putih telur
- 100 gram wortel, cincang
- 4 batang peterseli, cincang
- 3 batang daun bawang prei iris
Bumbu Halus
- 4 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- ½ sdt merica
- ¼ sdt bubuk pala
Bahan Pelengkap
- 1 sdm susu bubuk
- ½ sdt garam
- 1 sdt gula
- 100 gram terigu
- 1 butir telur
- 50 ml air es
Cara Pembuatan
- Giling daging ikan nila fillet sampai halus. Tambahkan wortel, peterselli, dan daun bawang prei. ADuk rata.
- Campurkan semua bumbu halus dan bahan pelengkap, aduk hingga rata.
- Olesi loyang dengan mentega, masukkan adonan, kukus selama 30 menit.
- Setelah adonan dingin potong persegi setebal 1 ㎝;.
- Gulingkan dalam kocokan putih telur kemudian gulingkan ke dalam tepung panir, lakukan sampai habis, simpan dalam freezer selama 30 menit.
- Goreng dengan minyak cukup dan api sedang hingga kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan, sajikan.
Namun hati-hati dalam memilih ikan karena ada beberapa anak yang alergi terhadap beberapa jenis ikan. Hindari jenis ikan yang membuat anak anda alergi.